Sabtu, 12 Februari 2011

Nikmatnya Menjadi Anak Teknik

Diposting oleh nuratnamukti di 16.12

Teknik Perencanaan Wilayah dan Kota. Walaupun dalam prakteknya, jurusan ini kurang banyak mempelajari ilmu keteknikan, -- tak ada yang namanya fisdas, kimdas, seperti di jurusan teknik lainnya-- namun tetap saja,  planologi jurusan yang biasa dikenal dengan nama teknik planologi ini masuk ke dalam jajaran Fakultas Teknik.
Sudah bukan menjadi rahasia umum bahwa teknik adalah jurusan ter'sadis' dalam hal tugas.
Sudah dari awal sejak masa ospek, kami dijejali dengan berbagai tugas dari senior. Dan sekarang, semester dua yang sedang saya alami pun tak lepas dari tugas. Bahkan hampir semua mata kuliah mengeluarkan tugas besar.

Sejak awal, saya memang sudah ditakut-takuti dengan ucapan kakak kelas, bahwa jangan ngaku anak teknik, kalo belum pernah ngerasain yang namanya nggak tidur dan kuliah nggak mandi. Haha.. konyol ya? awalnya aku berfikir, itu mah embaknya aja yang lebay, kayaknya ngerjain tugas nggak sampe segitunya deh. Ngapain nggak mandi? itu mah paling cuma embaknya yang males mandi. 
tapi ternyata statement tersebut memang sesuai dengan kondisi nyatanya.
Ternyata saya mengalami sendiri dengan apa yang kakak tingkat nyatakan. Sudah dua kali saya tidak tidur, untuk mengerjakan deadline tugas. Orang yang tidak tahu pasti akan mengomentari : mengapa tugasnya tidak dicicil sebelumnya sehingga tidak menumpuk di waktu deadline. Karena, yang pertama memang tak ada waktu untuk mencicil tugas, kedua perintah tugas kurang dimengerti kami, sehingga kami lebih baik menunggu kepastian dari kormat, ketiga karena kami semua tidak tahu cara mengerjakan, sehingga harus menunggu teman lain yang mengerjakan (tampaknya seperti bodoh banget yaa? hehe..), keempat, memang tugas berat dan walaupun itu sudah dicicil, namun tetap tak selesai.
Dan tampaknya, lifestyle khas mahasiswa teknik tersebut (baca: begadang atau tidak tidur) telah menjangkiti setiap mahasiswa. Bahkan, walaupun tidka mengerjakna tugas, namun tetap saja tidak bisa tidur lebih awal, karena sudah terbiasa tidur setelah jam 00.00.

untuk masalah tidak mandi. sangat berkaitan dengan begadang tadi. Seperti dalam ilmu kesehatan, bahwa orang yang malamnya begadang, tidak dianjurkan untuk mandi di pagi harinya. Selain itu, memang tidak ada waktu untuk mandi. Lebih baik waktu yang tersisa digunakan untuk menyelesaikna tugas daripada untuk mandi.

Bagaimana teman? nikmat kan? Alhamdulillah, dengan itu, saya menjadi paham akan pentingnya tidur, nikmatnya tidur. bersyukurlah anda yang bisa tidur dengan nyenyak. Karena kami pun, eh  mungkin hanya saya, tak bisa merasakannya. Rasa kantuk sengaja kami tahan. Tidak baik memang menurut kesehatan, namun tugas kuliah menjadi alasan. 

Sampai sekarang pun saya belum tahu bagaimana cara mengatasinya. Karena saya menulis postingan ini pun di suatu kondisi dimana orang lain tidur, saya masih terbangun dengan duduk memangku laptop. Sebenarnya ujung-ujungnya adalah masalah waktu! Mungkin manajemen waktu adalah suatu hal yang amat sangat penting. Jadi apakah memang tugasnya yang terlalu sadis, ataukah mahasiswanya yang tak pandai memanage waktu? entahlah, mungkin keduanya. tanyakan diri anda sendiri, teman anda, atau bahkan dosen yang memberikan tugas - tugas sadis kepada anda..
saya tiba - tiba teringat dengan kata kakak tingkat saya ketika melihat mahasiswa yang suka nongkrong, pacaran, dan melakukan hal tidak penting lainnya, ia dalam hati berkata "Andai bisa kubeli waktumu, maka akan kubeli waktumu.."

subhanallah,. nikmatnya jadi mahasiswa teknik.. berduaan dengan laptop, mengerjakan laporan atau peta (khususon plano), menahan kantuk, meminum kopi dan cemilan, kuping ditutup headseat dengan lagu-lagu penahan rasa kantuk. Untuk satu tujuan : misi selesai. 

selamat menikmati mahasiswa teknik !!

1 komentar:

lilo mengatakan...

Mbok ya endingnya lebih enak dikit lah... Misal "Selamat menikmati jadi mahasiswa Teknik", masa "Selamat menikmati mahasiswa Teknik," emang kita makanan apa dinikati >,<

Posting Komentar

Sabtu, 12 Februari 2011

Nikmatnya Menjadi Anak Teknik

Diposting oleh nuratnamukti di 16.12

Teknik Perencanaan Wilayah dan Kota. Walaupun dalam prakteknya, jurusan ini kurang banyak mempelajari ilmu keteknikan, -- tak ada yang namanya fisdas, kimdas, seperti di jurusan teknik lainnya-- namun tetap saja,  planologi jurusan yang biasa dikenal dengan nama teknik planologi ini masuk ke dalam jajaran Fakultas Teknik.
Sudah bukan menjadi rahasia umum bahwa teknik adalah jurusan ter'sadis' dalam hal tugas.
Sudah dari awal sejak masa ospek, kami dijejali dengan berbagai tugas dari senior. Dan sekarang, semester dua yang sedang saya alami pun tak lepas dari tugas. Bahkan hampir semua mata kuliah mengeluarkan tugas besar.

Sejak awal, saya memang sudah ditakut-takuti dengan ucapan kakak kelas, bahwa jangan ngaku anak teknik, kalo belum pernah ngerasain yang namanya nggak tidur dan kuliah nggak mandi. Haha.. konyol ya? awalnya aku berfikir, itu mah embaknya aja yang lebay, kayaknya ngerjain tugas nggak sampe segitunya deh. Ngapain nggak mandi? itu mah paling cuma embaknya yang males mandi. 
tapi ternyata statement tersebut memang sesuai dengan kondisi nyatanya.
Ternyata saya mengalami sendiri dengan apa yang kakak tingkat nyatakan. Sudah dua kali saya tidak tidur, untuk mengerjakan deadline tugas. Orang yang tidak tahu pasti akan mengomentari : mengapa tugasnya tidak dicicil sebelumnya sehingga tidak menumpuk di waktu deadline. Karena, yang pertama memang tak ada waktu untuk mencicil tugas, kedua perintah tugas kurang dimengerti kami, sehingga kami lebih baik menunggu kepastian dari kormat, ketiga karena kami semua tidak tahu cara mengerjakan, sehingga harus menunggu teman lain yang mengerjakan (tampaknya seperti bodoh banget yaa? hehe..), keempat, memang tugas berat dan walaupun itu sudah dicicil, namun tetap tak selesai.
Dan tampaknya, lifestyle khas mahasiswa teknik tersebut (baca: begadang atau tidak tidur) telah menjangkiti setiap mahasiswa. Bahkan, walaupun tidka mengerjakna tugas, namun tetap saja tidak bisa tidur lebih awal, karena sudah terbiasa tidur setelah jam 00.00.

untuk masalah tidak mandi. sangat berkaitan dengan begadang tadi. Seperti dalam ilmu kesehatan, bahwa orang yang malamnya begadang, tidak dianjurkan untuk mandi di pagi harinya. Selain itu, memang tidak ada waktu untuk mandi. Lebih baik waktu yang tersisa digunakan untuk menyelesaikna tugas daripada untuk mandi.

Bagaimana teman? nikmat kan? Alhamdulillah, dengan itu, saya menjadi paham akan pentingnya tidur, nikmatnya tidur. bersyukurlah anda yang bisa tidur dengan nyenyak. Karena kami pun, eh  mungkin hanya saya, tak bisa merasakannya. Rasa kantuk sengaja kami tahan. Tidak baik memang menurut kesehatan, namun tugas kuliah menjadi alasan. 

Sampai sekarang pun saya belum tahu bagaimana cara mengatasinya. Karena saya menulis postingan ini pun di suatu kondisi dimana orang lain tidur, saya masih terbangun dengan duduk memangku laptop. Sebenarnya ujung-ujungnya adalah masalah waktu! Mungkin manajemen waktu adalah suatu hal yang amat sangat penting. Jadi apakah memang tugasnya yang terlalu sadis, ataukah mahasiswanya yang tak pandai memanage waktu? entahlah, mungkin keduanya. tanyakan diri anda sendiri, teman anda, atau bahkan dosen yang memberikan tugas - tugas sadis kepada anda..
saya tiba - tiba teringat dengan kata kakak tingkat saya ketika melihat mahasiswa yang suka nongkrong, pacaran, dan melakukan hal tidak penting lainnya, ia dalam hati berkata "Andai bisa kubeli waktumu, maka akan kubeli waktumu.."

subhanallah,. nikmatnya jadi mahasiswa teknik.. berduaan dengan laptop, mengerjakan laporan atau peta (khususon plano), menahan kantuk, meminum kopi dan cemilan, kuping ditutup headseat dengan lagu-lagu penahan rasa kantuk. Untuk satu tujuan : misi selesai. 

selamat menikmati mahasiswa teknik !!

1 komentar on "Nikmatnya Menjadi Anak Teknik"

lilo on 28 Agustus 2011 pukul 13.15 mengatakan...

Mbok ya endingnya lebih enak dikit lah... Misal "Selamat menikmati jadi mahasiswa Teknik", masa "Selamat menikmati mahasiswa Teknik," emang kita makanan apa dinikati >,<

Posting Komentar

 

live and life Template by Ipietoon Blogger Template | Gift Idea